Beritajurnal.id

Atasi Banjir Di Gulunan, Desa Sareng Bangun Saluran Drainase

Pembangunan saluran drainase untuk mengatasi banjir tahunan yang melanda lingkungan Dusun Gelunan.(dokumen desa Sareng)

Beritajurnal.id - Pemerintah Desa (Pemdes) Sareng, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, menunjukan keseriusannya dalam mengatasi persoalan banjir, salah satunya dengan menggencarkan pembangunan saluran drainase di tahun 2024 ini di lingkungan Bendungan RT. 13 dan RT. 14, Dusun Gulunan.

Kepala Desa (Kades) Sareng, Budiono, mengatakan pembangunan saluran drainase tersebut diharapkan dapat mengurangi resiko terjadinya banjir tahunan dan membuatkan saluran atau ruang air yang berasal dari kawasan hutan KPH Dagangan pada setiap musim hujan tiba yang menyebabkan banjir dilingkungan Bendungan, Dusun Gulunan.

"Pembangunan drainase ini untuk memberikan ruang air yang datang dari kawasan hutan KPH Dagangan yang masuk ke lingkungan tiga RT di Dusun Gulunan," kata Budiono, Kamis (13/6).

Menurut Kades, kegiatan pembangunan yang saat ini dikerjakan merupakan kelanjutan dari pembangunan drainase sebelumnya yang sudah selesai pengerjaanya di RT. 15, dengan volume 179 M x 0, 40 x 0, 50. "Sumber dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Kabupaten tahun 2024," terang Kades Sareng, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun.

Kepala Desa Sareng, Budiono berharap warga ikut merawat sarana infrastruktur demi keamanan dan kenyamanan seluruh warga 


Kepala Desa Sareng, menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur yang memadai untuk kesejahteraan masyarakat dengan membangun saluran drainase untuk mencegah terjadinya bencana alam banjir yang datang setiap tahun pada saat musim penghujan tiba.

"Komitmen kami adalah meningkatkan kualitas hidup warga Desa Sareng dengan mewujudkan lingkungan yang aman dan nyaman serta pelayanan maksimal," ungkapnya.

Budiono, berharap pengerjaan saluran drainase dapat berfungsi dengan baik sehingga musibah banjir tahunan dapat teratasi di lingkungan Gulungan tersebut. Hal ini mengingat pembangunan infrastruktur di wilayah tersebut merupakan salah satu dari program prioritas dan sangat dibutuhkan warga.

Oleh karena itu, pembangunan saluran drainase ini harus dikerjakan dengan baik sesuai yang direncanakan. "Saya minta kepada seluruh warga Desa Sareng untuk ikut merawat dan memelihara fasilitas infrastruktur yang sudah dibangun sehingga fungsi daripada drainase tersebut mampu memberikan rasa aman dan nyaman saat musim hujan datang," tandasnya.(lem)
Lebih baru Lebih lama