Beritajurnal.id

Puting Beliung Terjang Ponorogo, Atap Rumah Berterbangan

Puting beliung terjang Ponorogo wilayah Timur. (foto istimewa)

Beritajurnal.id - Angin puting beliung menerjang Kabupaten Ponorogo wilayah timur, tepatnya di kawasan Desa Prayungan, Kecamatan Sawoo, Ponorogo Jumat (26/1/2024) sore.


Akibatnya, beberapa rumah warga rusak parah bagian atap dan sejumlah pohon dan tiang listrik roboh hingga menimbulkan kemacetan lalu lintas sepanjang dua kilo meter.


Informasi yang berhasil dihimpun beritajurnal.id awalnya puting beliung tampak dari area persawahan sesaat setelah sebelumnya hujan lebat turun.


Selanjutnya, puting beliung selanjutnya bergerak kearah pemukiman warga Desa Prayungan, Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo. Hanya beberapa menit lalu puting beliung menghilang.


Dampaknya, atap atap rumah milik warga tersingkap berterbangan, pohon dan sejumlah tiang penerangan jalan umum (PJU) di Jalan Raya Ponorogo - Trenggalek tumbang.


"Deretan warung ditepi jalan raya juga banyak yang rata dengan tanah disapu puting beliung," ungkap salah satu warga setempat.


Sementara BPBD Ponorogo bergerak cepat mengevakuasi pohon dan tiang PJU yang tumbang di Jalan Raya Ponorogo - Trenggalek.


"Petugas juga membantu membersihkan meterial rumah warga yang terdampak puting beliung," tandas Masun, Kalaksa BPBD Ponorogo.


Kerusakan akibat puting beliung di Desa Prayungan, Sambit juga terekam vedio amatir milik warga dan beredar di media sosial.(ul)

Lebih baru Lebih lama